Wednesday, July 6, 2011
0 comments

Sebelum Wafat, Zainuddin MZ Mengeluh Capek

1:11 PM

JAKARTA - Ternyata sebelum menghembuskan napas terakhir, Zainuddin MZ sering mengeluhkan capek. Hal itu diungkapkan Ustad Jefri Al Bukhori,

'Belum lama ini saya dan almarhum memberikan ceramah di daerah Cipinang. Terus almarhum bilang 'Ayah sudah capek nih, sering bolak-balik ke rumah sakit',' ungkap ustad Jefri di kediaman Zainuddin MZ di Jalan H Aom, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (5/7/2011).

Ustad yang akrab disapa Uje itu berharap akan ada regenerasi setelah kepergian Zainuddin. 'Ya, harapan saya insya Allah ada dai sejuta umat lagi,' harapnya.

Meskipun pernah diguncang isu tak sedap memperkosa Aida Saskia, dalam pandangan Uje, Zainuddin adalah sosok yang sanggup bertahan di segala macam masalah.

'Di mata saya, beliau yang saya kenal itu sanggup bertahan segala macam masalah dan gonjang-ganjingnya,' paparnya.

Zainuddin MZ meninggal dunia, Selasa, 5 Juli 2011, pukul 09.20 WIB di RS Pertamina Jakarta karena sakit jantung dan diabetes. Almarhum dikebumikan di halaman Masjid Fajrul Islam, tepat di depan rumahnya.(ang)

0 comments:

Post a Comment

Thank you !

 
Toggle Footer
Top